Oleh : Valensius Onggot Bagi para pengunjung Mbaru Niang Wae Rebo, pantai Wae Maras bukanlah sesuatu yang asing di telinga mereka. Namun siapa sangka kalau pantai ini justru tak sering diperbincangkan. Bahkan luput dari pantauan para pengunjung. Padahal pantai ini berada tepat pada jalur strategis menuju Wae Rebo. Tepatnya di sepanjang pesisir pantai selatan di Desa Satar Lenda, Kecamatan Satar Mese Barat –Manggarai. Saat kami berada di pantai ini pada Senin, (16/11) kemarin, matahari pagi bersinar cerah. Tampak laut selatan berwarna biru gelap ini terlihat tenang. Hanya sedikit ombak memainkan bibir pantai yang berpasir putih itu. Batu Karang dan batu Granit raksasa tampak menyebul di atas permukaan air laut. Bebatuan inilah yang benar-benar menjadi pemandangan yang tak kalah menarik untuk dinikmati. Tampak sepi. Meski jalan yang berada di pinggiran pantai itu selalu dilewati para pengguna jalan. Bisa ditebak, mereka itu adalah warga sekitar atau para wisa...
Menulis: Berjuang Melawan Lupa