Dokumentasi di Pasar Inpres Ruteng Jumat, 25 Januari 2019, menjadi momentum kebangkitan masyarakat Kota Ruteng untuk "berperang" melawan sampah. Tekad penyemangat pun terbentang jelas. “ Kami Masyarakat Kota Ruteng Berkomitmen Memerangi Sampah ”. Segenap elemen masyarakat hadir pada saat itu. Tekadnya membara; perangi sampah dan bersihkan kotanya. “Dengan komitmen bersama kota ini akan bersih. Mudah-mudahan hari ini kita mulai membersihkan kota ini sampai seterusnya,” kata Bupati Deno di hadapan masyarakat peduli sampah kota Ruteng yang berkumpul di Lapangan Motang Rua pada saat itu. Tak peduli dengan rintik hujan yang terus mengguyur. Setiap orang dengan peralatan perangnya sendiri-sendiri. Ada sapu lidi, parang, serok sampah dan karung. Yang penting kota ini bersih. Ini bukan soal sampah belaka. Sampah sebagai material yang sudah tak terpakai lagi, yang dibuang oleh penggunanya begitu saja di alun-alun kota, drainase, trotoar, bahkan di dalam jamban wc umum. Lebih...
Menulis: Berjuang Melawan Lupa